Sinopsis Film ‘Ancika Dia yang Bersamaku 1995’ Akan Tayang Pada Tanggal 11 Januari 2024

DEPOSTJATENG.COM – Usai menyaksikan film romansa Dilan dan Milea yang akhir hubungan keduanya kandas di film-film sebelumnya yaitu Film Dilan 1990, Dilan 1991 dan Milea, Suara dari Dilan.

Penonton yang dihadapkan kenyataan bahwa Dilan akan bertemu dengan sosok wanita baru dalam film terbaru, yaitu Ancika 1995.

Hal ini lantas menjadi ramai diperbincangkan oleh pencinta film trilogy Dilan yang merasa sedih belum menerima jika hubungan Dilan dan Milea kandas begitu saja.

Tidak sedikit penonton yang menanti film Ancika 1995 untuk segera tayang sebagai film penutup dari perjalanan Dilan. Film dengan genre romansa remaja ini disutradarai oleh Benni Setiawan berdasarkan novel berjudul sama karya Pidi Baiq.

Film Ancika 1995 nantinya akan menceritakan kelanjutan kisah cinta Dilan setelah ia putus dengan Milea.

Sinopsis Ancika 1995

Film yang akan mengkisahkan tentang Ancika yang merupakan kekasih baru Dilan setelah putus dari Milea di bangku SMA. Cerita dimulai pada tahun 1995. Ketika Dilan, mahasiswa tingkat tiga, bertemu dengan Ancika, seorang siswi SMA.

Meski memiliki usia yang berbeda dan berada di jenjang pendidikan yang berbeda juga tetapi takdir mempertemukan mereka.

BACA JUGA :  9 Menu Ide Bakaran Tahun Baru 2024, Ayo Rayakan Tahun Baru Dengan Makanan Lezat