Daftar Minuman Penyebab Darah Tinggi Naik, Para Diabetes Wajib Tahu!

Minuman bersoda
Minuman bersoda atau berkarbonasi seringkali dikemas dengan pemanis buatan.
Asupan gula yang tinggi akibat terlalu banyak minum soda bisa menyebabkan kenaikan gula darah pada pasien diabetes.
Soda juga menyebabkan resistensi insulin dan memicu sindrom metabolik seperti obesitas atau kelebihan berat badan.

Jus buah

Anda mungkin bertanya-tanya mengapa jus buah termasuk minuman yang bisa mengakibatkan lonjakan darah?
Ya, buah segar memang sumber serat, sehingga termasuk salah satu bagian dari diet ramah diabetes.
Buah olahan yang jus atau sari buah rupanya perlu dihindari oleh diabetesi karena kandungan seratnya yang rendah. Alhasil, jus buah dan minuman sari buah sebaiknya dihindari oleh pasien diabetes.

Alkohol
Minuman beralkohol juga mengandung banyak gula yang bisa memperparah kondisi diabetesi.
Selain itu, alkohol bisa menyebabkan pasien diabetes mengalami dehidrasi atau kekurangan cairan.
Dehidrasi pada penderita diabetes tipe 2 bisa menyebabkan gula darah tinggi, kerusakan ginjal, ketoasidosis diabetik, hingga koma.
Penderita diabetes sebaiknya mengonsumsi air putih atau alternatif minuman sehat lainnya, seperti jus sayuran, makanan berkuah, susu, atau infused water dengan potongan buah segar.

BACA JUGA :  Apa Itu Penyakit Botulisme Pada Bayi? Begini Penjelasannya